Rabu, 26 Oktober 2011

ATPM Akan Hadirkan Motor Baru Dan Konsep

ATPM Akan Hadirkan Motor Baru Dan Konsep




Pameran otomotif Jakarta Motorcycle Show (JMCS) 2010 yang akan berlangsung mulai 3 – 7 November mendatang, dipastikan akan meriah dengan kehadiran merek-merek sepeda motor dan industri pendukungnya.
Sampai saat ini, tercatat lima brand anggota AISI dan dua brand non-AISI akan hadir pada pameran sepeda motor terbesar di akhir tahun ini seperti Honda, Kawasaki, Suzuki, TVS dan Yamaha. Serta non AISI seperti Bajaj dan Piaggio.
Selain itu JMCS 2010 juga didukung oleh perusahaan aksesoris dan industri pendukung sepeda motor lainnya.




Selain hadirnya merek-merek kendaraan roda dua tersebut, JMCS 2010 kali ini didukung juga oleh kehadiran Pertamina sebagai sponsor.
Penyelenggara juga  telah menyiapkan beragam acara yang edukatif dan menarik bagi pengunjung seperti Safety Riding Course, Test Ride, dan Donor Darah yang akan bekerjasama dengan PMI.
Dari siaran pers yang dikeluarkan panitia JMCS 2010 mengatakan, para pengunjung yang datang dengan membeli tiket JMCS 2010 berkesempatan mendapatkan grandprize berupa lima unit motor masing-masing dari Honda, Kawasaki, Suzuki, TVS Motor dan Yamaha. Selain itu penyelenggara juga telah mempersiapkan kejutan special promo helm bagi pengunjung JMCS 2010.
Menjelang penyelenggaraan pameran motor terbesar ini, setiap ATPM telah mempersiapkan segala sesuatunya untuk memeriahkan pameren tersebut. Apa saja yang ditawarkan dari tiap ATPM yang turut di JMCS 2010?

KAWASAKI


Pada JMCS tahun ini Kawasaki akan menampilkan beberapa produk baru Kawasaki seperti Ninja ZX600R, ER 6N, ER 6F, KX250F Motorcross, KX85 Motorocross Kawasaki KSR dan current 2011 model plan.
Sementara tema yang akan diusung pabrikan ini adalah “Lifestyle Motocycle, Motorcycle Parts for Your Live”.

SUZUKI
 
Dalam JMCS tahun ini, Suzuki akan menghadirkan kendaraan ramah lingkungan untuk orang tua, Suzuki TOWNKART. Motor tanpa emisi gas buang ini menggunakan energi baterai yang ramah lingkungan.
Tema yang diusung dalam pameran ini “Suzuki Way of Life Change & Challenge” dengan memboyong beberapa jajaran produk mereka untuk pasar domestik Indonesia. Sebut saja Skydrive 125 versi racing. Serta beberapa motor sport CBU mereka seperti GSX-R1000L1, GSX-R750L1, dan GLADIUS 400 yang diharapkan akan memperkuat jajaran sepeda motor produksi  Suzuki di masa mendatang.





HONDA

Pabrikan berlambang sayap tunggal ini akan menghadirkan jajaran keluarga motor Honda yang telah hadir dipasar otomotif Indonesia. Tak hanya itu, Honda juga akan  menghadirkan beberapa motor CBU dan motor hasil modifikasi.
Sebagai dukungan terhadap tema JMCS kali ini  “Safety Riding & Eco Friendly” Honda akan mengusung program safety riding sebagai salah satu acara di booth mereka.

YAMAHA

Yamaha akan menghadirkan beberapa produk unggulan mereka yang akan diperkenalkan pertama kali pada public Indonesia di JMCS 2010. Selain menghadirkan motor CBU M1 sang Juara Dunia MotoGP, Lorenzo, Yamaha juga akan menghadirkan produk high class automatic mereka. Tak cukup sampai disitu, Yamaha juga akan  menghadirkan motor penjelajah segala medan.
Dari sisi tampilan booth, Yamaha akan menampilkan 4 nuansa berbeda, dimana tiap nuansa tersebut akan mewakili karakter konsumen Indonesia. Dan tak melupakan prestasinya sebagai Juara dunia MotoGP 2010 Yamaha juga akan menampilan nuansa MotoGP dalam booth nya.

TVS

Pabrikan motor asal India yang merupakan ajang perdana mereka di JMCS, akan menghadirkan yang terbaik dengan membawa motor konsep TVS Cube 2.0. yang ramah lingkungan. TVS Cube 2.0. memiliki aplikasi mesin hybrid yang dapat menggunakan bahan bakar bensin dan baterai.
Dengan mengusung tema “TVS Now You Can”, TVS Motor  akan menghadirkan varian-varian barunya seperti TVS RockZ 125 cc sebagai Luxuries Ride and Agility with Integrated Music System (IMS), TVS Neo X3i 110 cc sebagai Extra Pulling Power with Good Mileage, dan TVS Apache RTR 160 cc sebagai Power with Total Control.
Tak ketinggalan, TVS juga akan menghadirkan varian terbarunya, TVS RockZ New Stripping yang akan akan tampil lebih modern, dinamis dan futuristik.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Design Blog, Make Online Money